Subject Aneh (1)
Pemahaman tentang subject kalimat sudah pernah kita bahas (baca: Cara Memahami Subject Kalimat). Namun, terkadang ada saja yang masih bingung dengan berbagai subject kalimat yang terlihat aneh.
Ya, bagi sobat yang belum terbiasa menganalisa tulisan berbahasa Inggris bisa saja sobat terkecoh dengan penampilan subject kalimat yang "tidak biasa". Dengan anggapan bahwa subject adalah pelaku, maka kita mungkin berpendapat bahwa subject harus benda hidup seperti manusia, Ani, Ahmad, Bella, Citra, Dia, Kamu, Mereka dll.
Dalam ilmu tata bahasa tidak demikian adanya. Untuk lebih jelasnya, mari kita bahas subject kalimat yang tidak biasa tersebut.
INFINITIVE
Infinitive (kata kerja dalam bentuk to + verb biasa), seperti "to study", bisa saja menjadi SUBJECT kalimat. Coba perhatikan ilustrasi contoh di bawah ini :
- Pandu wanted a book.
- Pandu wanted to read another book.
Catatan: Pada contoh nomor 1, a book adalah object kalimat. Artinya, apa yang diinginkan Pandu? Pandu menginginkan sebuah buku. Pada contoh nomor 2, to read another book berfungsi sebagai object kalimat. Artinya, apa yang diinginkan Pandu? Pandu ingin membaca buku yang lain.
Nah kedua object pada contoh-contoh di atas (a book dan to read another book) bisa dijadikan sebagai subject kalimat. Sehingga struktur kalimatnya menjadi seperti di bawah ini :
- A book is what Pandu wanted. (Sebuah buku adalah apa yang Pandu inginkan)
- To read another book is what Pandu wanted. (Membaca buku yang lain adalah apa yang Pandu inginkan)
Pada contoh nomor 2 di atas, subject kalimat berupa to infinitive (to read another book); mungkin sulit dipahami ya? Namun jika kalimat nomor 2 di atas dibalik pasti menjadi mudah. Seperti kalimat di bawah ini :
- To read another book is what Pandu wanted. (dibalik menjadi) What Pandu wanted is to read another book. (Apa yang diinginkan Pandu adalah membaca buku yang lain)
Catatan: Setiap to infinitive ketika menjadi subject difungsikan sebagai singular noun. Artinya, jika ada dua atau lebih to infinitive sebagai subject, maka kata kerja harus sesuai dengan subject plural. Namun, jika hanya ada satu to infinitive, maka kata kerjanya juga harus sesuai dengan singular subject. Contoh :
- To read and to write are my hobby. (2 to infinitive, dalam simple present to be memakai are karena "plural")
- To go fishing is my hobby. (hanya 1 to infinitive, dalam simple present to memakai is karena "singular")
GERUND
Gerund adalah verb + ing yang difungsikan sebagai noun atau salah satu bagian dari noun phrase. Dalam susunan kalimat, gerund berfungsi sama seperti to infinitive di atas. Contoh :
- Yulia enjoy good books.
- Yulia enjoy reading good books.
Seperti halnya pada contoh Infinitive paling pertama, good books dan reading good books adalah object kalimat. Fokus kita hanya pada reading good books di mana kita bisa membalikannya menjadi subject kalimat. Seperti :
- Good books are what Yulia enjoys.
- Reading good books is what Yulia enjoys.
Keterangan lain mengenai GERUND sama seperti infinitive. Untuk memahami lebih lanjut mengenai gerund dan to infinitive, baca:
Referensi :
Pyle. Michael. A. 2001. CliffsTestPrep. TOEFL CBT. Foster City, CA: IDG Books Worldwide, Inc.
0 Response to "Subject Aneh (1)"
Post a Comment