Pagelaran Seni Reog Ponorogo Di Desa Paringan Dalam Rangka Tasyakuran Kades Terpilih Berlangsung Meriah

Pagelaran Seni Reog Ponorogo di desa Paringan berlangsung meriah meski cuaca panas dan berdesak-desakan (24/12/2016). Pagelaran Reog ini dalam rangka tasyakuran atas dilantiknya Kepala Desa Terpilih Desa Paringan yakni Bapak Suwendi, SH.

Pagelaran Seni Reog Ponorogo di desa Paringan berlangsung meriah meski cuaca panas dan ber Pagelaran Seni Reog Ponorogo Di Desa Paringan Dalam Rangka Tasyakuran Kades Terpilih Berlangsung Meriah
Dalam acara tasyakuran ini juga dihadiri oleh anggota DPR RI Bapak H.Sirmadji TJ, M.Pd dan ada lima Reog dalam pagelaran ini 1. Reog Singo Agung Paringan 2. Reog Singo Budoyo Ngebel 3. Reog milik PAC PDIP Kec. Babadan Ponorogo dan 2 lainnya. 

Pagelaran Seni Reog Ponorogo di desa Paringan berlangsung meriah meski cuaca panas dan ber Pagelaran Seni Reog Ponorogo Di Desa Paringan Dalam Rangka Tasyakuran Kades Terpilih Berlangsung Meriah
Mulai dari kalangan muda/tua, ibu-ibu dan anak-anak turut hadir untuk memeriahkan acara ini.

Warga bersyukur karena Desa Paringan sudah mempunyai seorang pemimpin yang sah (Lurah), setelah sebelum-sebelumnya dipimpin oleh PJ Kepala Desa.
Warga berharap kedepan Desa Paringan bisa semakin maju setelah adanya Kepala Desa yang baru.

Dalam sambutanya Bapak Suwendi menjelaskan Reog Ponorogo adalah budaya asli Ponorogo dan harus di lestarikan atau di uri-uri agar kesenian Reog tetap lestari dan berkembang, beliau juga berterima kasih kepada seluruh warga atas dukungan dan support hingga terpilih menjadi Kepala Desa Paringan. 

Tak hanya itu beliau juga berpesan agar masyarakat Desa Paringan tetap bersatu dalam membantu program-program Pemerintah Desa agar Desa Paringan bisa semakin maju, karena kalau hanya Pemerintah Desa saja yang berjalan tanpa adanya dukungan dari masyarakat program-program pembangunan Desa sulit di Realisasikan. (End).


Support : KR.BRDPJ

0 Response to "Pagelaran Seni Reog Ponorogo Di Desa Paringan Dalam Rangka Tasyakuran Kades Terpilih Berlangsung Meriah"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel